/“Serangga Menjijikan..!!!” Kutu Busuk Menyerang Korea Selatan
https://plutkumkmgianyar.com/

“Serangga Menjijikan..!!!” Kutu Busuk Menyerang Korea Selatan

PLUTKUMKMGIANYAR – Kutu busuk merupakan serangga kecil yang hidup dengan cara menghisap darah yang menyebabkan rasa gatal dan sering terlihat bersembunyi di sekitar tempat tidur, rangka kasur, ataupun area lain di sekitar kasur. Saat ini, di Korea Selatan tengah menghadapi masalah warbah kutu busuk yang menyerbu sejumlah wilayah di sana, termasuk ibu kota Seoul.

Serbuan kutu busuk tersebut terlihat telah menggerogoti beberapa kamar hotel dan kursi-kursi kereta yang berada di Korea Selatan. Seorang warga di Kota Daejeon mengaku belakangan ini susah tidur karena setiap malam tubuhnya digigiti kutu busuk saat berada di rumah sepulang kerja.

Sementara itu, pihak berwenang di Seoul sudah melakukan upaya untuk mengendalikan penyebaran kutu busuk yang dilaporkan sudah ada 17 laporan serangan kutu busuk di distrik Seoul. Situasi ini membuat perusahaan pembasmi serangga di Korsel kebanjiran pekerjaan untuk memberantas kutu busuk.

“Sebelumnya, permintaan karantina kutu busuk fokus terhadap rumah-rumah dengan kondisi kehidupan yang sulit. Namun, baru-baru ini permintaan membasmi kutu busuk meluas sampai ke hotel dan motel.” Ucap salah satu perwakilan perusahaan pembasmi serangga di Korea Selatan.