/Selain Perang Israel-Hamas, Konflik Antar Rusia Dan Ukraina Juga Kembali Memanas
https://plutkumkmgianyar.com/

Selain Perang Israel-Hamas, Konflik Antar Rusia Dan Ukraina Juga Kembali Memanas

PLUTKUMKMGIANYAR – Konflik antara Rusia dan Ukraina yang terjadi di akhir Februari 2022 lalu telah mengakibatkan banyak kerusakan bangunan dan korban jiwa melayang dari kedua pihak. Penyebab terbaru awal konflik dari kedua negara tersebut diketahui karena Ukraina berniat untuk bergabung dengan NATO.

Pada 1 Desember 2023, Rusia melancarkan kembali penyerangan terhadap Ukraina dengan serangan misil yang berhasil menghantam Donetsk dan menewaskan satu orang, melukai 10, dan 4 orang terjebak di bawah reruntuhan. Pasukan Rusia yang menduduki sebagian besar wilayah Donetsk telah menguasai mayoritas wilayah tersebut. Rusia juga menyatakan niatnya untuk mengambil alih seluruh daerah di wilayah tersebut.

https://plutkumkmgianyar.com/

“Negara kita kini berada di garis depan dalam menciptakan tatanan dunia yang lebih adil. Dan saya ingin menekankan tanpa Rusia yang berdaulat dan kuat, tidak mungkin ada tatanan dunia yang stabil dan abadi.” Ucap Presiden Republik Rusia, Vladimir Putin.